• Manfaat Minum Kopi Setiap Hari


    Hmmmm.. Seringkali orang-orang berpikir kopi adalah minuman yang tidak sehat dikarenakan kandungan kafein yang tinggi dapat menggangu beberapa masalah kesehatan. Termasuk saya berpikiran seperti ini dan alas an lainnya karna rasanya pahit. hehehe. Padahal tidak sepenuhnya kopi menjadi minuman yang berbahaya jika teman-teman  mengonsumsinya dengan tepat.

    Bagi teman-teman yang memiliki masalah dengan lambung sebaiknya mengkonsumsi kopi setelah makan. Selain itu yang perlu anda ingat adalah ketika mengkonsumsi kopi harus sedikit kandungan gulanya, buatlah kopi rendah gula dan sebisa mungkin lebih encer. Minum kopi maksimal 1-2 cangkir perhari untuk mendapatkan porsi yang ideal dalam menjaga kesehatan.

    berdasarkan studi-studi terbaru menemukan bahwa kopi sebenarnya sangat bermanfaat. Berikut manfaat positif minum segelas kopi setiap hari, Cekidot…

    1. Kopi terbukti mengurangi risiko terkena penyakit diabetes tipe 2

    Studi yang dilakukan pada 2011 di sekolah kesehatan masyarakat Universitas Kalifornia yang melibatkan lebih dari 700 perempuan, menemukan bahwa wanita dalam masa menopause yang minum tidak kurang dari empat cangkir kopi sehari, memiliki dua kali lebih rendah risiko terkena diabetes stadium 2 dibanding yang tidak minum kopi.

    Para ilmuwan Australia yang melakukan riset pada 2009, juga menyimpulkan bahwa setiap cangkir kopi bisa mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2 sebesar 7 persen. Hal itu terjadi karena kafein dalam kopi mempercepat metabolisme dan meningkatkan kepekaan terhadap glukosa dan insulin.

    2. Mengurangi risiko terkena kanker

    Sudah sering dikatakan jika kopi menyebabkan kanker. Namun, para peneliti tidak memperhitungkan bahwa peminum kopi biasanya juga mengonsumsi alkohol dan merokok. Ketika faktor-faktor itu diteliti secara terpisah, ditemukan bahwa kopi membantu mencegah kanker dengan menstimulasi mekanisme perbaikan (merestorasi) DNA.

    Penelitian pada 2011 di Universitas Harvard juga menyimpulkan bahwa wanita yang minum beberapa gelas kopi sehari (dengan atau tanpa kafein), memiliki risiko lebih rendah terkena endometrium kanker, dan orang yang mengonsumsi enam cangkir kopi sehari memiliki risiko 60 persen lebih rendah terkena kanker prostat dibanding bukan peminum.

    Hampir 10 tahun lalu, seorang ilmuwan Jerman menemukan dalam kopi terdapat antioksidan methylpyrimidine unik, dengan efek anti-karsinogen dan kemampuan untuk mencegah beberapa jenis kanker seperti kanker kolon, rektum, mulut, perut, dan kerongkongan. Methypyrimidine lebih banyak terdapat pada kopi sangrai hitam yang digunakan untuk espresso.

    3. Kopi menurunkan risiko terkena demensia

    Para ilmuwan di Swedia dan Denmark melakukan eksperimen dengan 1400 relawan yang rata-rata usianya 21 tahun.  Mereka menemukan bahwa responden yang minum 3-5 cangkir kopi setiap hari memiliki risiko 65 lebih rendah terkena demensia, dibanding yang minum kopi hanya 2 gelas atau kurang.

    Para peneliti percaya bahwa antioksidan yang dikandung kopi mempunyai dampak bermanfaat bagi pembuluh otak, mencegah berkembangnya demensia. Selain itu, seperti telah dibuktikan pada studi terhadap hewan, kopi bisa mengurangi risiko terkena penyakit alzheimer karena mencegah hambatan-hambatan aliran darah pada jaringan otak.

    4. Melawan depresi
    Sebuah penelitian menumukan adanya hubungan antara depresi dengan minum kopi. Apalagi pada wanita yang sering kali mendapatkan depresi oleh beberapa kegiatan sehari-hari. Kandungan kopi dapat membantu meminimalisir depresi. Bagi yang mengkonsumsi kopi akan mengurangi 10 persen depresi dari pada mereka yang tidak mengkonsumsi sama sekali. 

    Meskipun kandungan kafein terdapat pada soda, akan tetapi penelitian ini tidak menemukan hubungan antara minuman soda dengan penurunan depresi dikarenakan kandungan gula yang terlalu tinggi. Sehingga untuk anda yang ingin mendapatkan manfaat kopi sebaiknya kurangi kandungan gula yang berelebih.

    5.  Menghindari stres dan putus asa
    Pada sebuah penelitian, wanita yang mengkonsumsi maksimal 2 cangkir kopi sehari mengurangi risiko bunuh diri pada wanita. Aroma kopi diyakini mempunyai peranan dalam mengurangi stress karena memicu aktivitas gen untuk melindungi sel-sel saraf. Walaupun demikian para peneliti mengingatkan bahwa mengkonsumsi lebih dari empat cangkir kopi setiap hari akan merugikan kesehatan anda.

    6. Menjaga kesehatan hati
    Sejumlah penelitian telah menunjukkan bahwa kafein dapat membatu kesehatan hati. Konsumsi kopi secara teratur dapat mengurangi risiko seseorang dari primary sclerosing cholangitis (PSC), yaitu penyakit autoimun langka yang mengakibatkan gagal hati, sirosis hati, dan bahkan kanker.

    7. Dapat membantu anda menurunkan berat badan
    Kandungan kafein yang dikonsumsi dengan tepat dapat membantu anda dalam menekan nafsu makan. Kehilangan cairan di dalam tubuh karena mengkonsumsi kafein akan mengakibatkan tubuh memproses panas dan energi, meskipun demikian cairan harus segera digantikan untuk memenuhi kebutuhan tubuh anda. Beberapa suplemen atau pengobatan yang menggunakan kandungan kafein dalam penurunan berat badan harus menggunakan resep dokter, sehingga tidak mengangu kesehatan organ tubuh yang lain.

    8. Menurunkan risiko Alzheimer dan Parkinson
    Kopi dapat membantu anda dalam berkonsentrasi dan memperlambat timbulnya penyakit neurodegenerative. Beberapa studi telah menunjukkan bahwa wanita yang memiliki kebiasaan mengkonsumsi kopi memiliki risiko sampai 60 persen lebih rendah dari Alzheimer dan demensia.

    Dikutip dari Sumber Berikut :
    http://www.antaranews.com/berita/401664/lima-alasan-minum-segelas-kopi-setiap-hari ; http://bidanku.com/7-manfaat-minum-kopi-untuk-kesehatan-wanita

    0 comments: